Resep Cumi Sambal Jeruk





Pengen masak masakan seafood tapi gak mau ribet ?  Nah kali ini Sumber Resep akan coba hadirkan satu menu seafood yang praktis . Yuk intip resepnya dibawah ini .

Bahan:
  • 250 gram cumi
  • 5 cabai rawit (sesuai selera)
  • 2 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 lembar daun jeruk purut
  • 1 buah tomat
  • 30 ml air
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt gula
  • jeruk nipis secukupnya
  • minyak goreng untuk menumis

Cara Membuat:
  1. Bersihkan cumi dan beri perasan jeruk nipis dan garam agar tak amis.
  2. Haluskan cabai, bawang, dan tomat.
  3. Tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai harum.
  4. Masukkan cumi-cumi dan aduk sampai rata.
  5. Masukkan sedikit air, gula, dan garam.
  6. Masak sebentar lalu angkat.

Selamat mencoba . Ingat jangan memasak cumi terlalu lama karena nanti cumi akan jadi alot.