Pernah
dengar nama makanan ini? Agak aneh mungkin didengar, namun bakmoy adalah salah
satu makanan sehat yang enak dimakan ketika kamu sedang flu atau batuk karena
kehangatannya mampu melegakan tenggorokan. Ini resepnya.
Bahan-bahan:
- 300 gr daging ayam tanpa kulit
- 1 kotak tahu putih, potong dadu dan goreng
- 3 siung bawang putih, cincang
- 3 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm kecap rajarasa
- 1/2 sdt merica
- 200 ml kaldu ayam
Kuah:
- 1 liter kaldu ayam
- 3 siung bawang putih, memarkan
- 1/2 sdt merica
- 1 sdt garam
- 2 batang seledri
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt gula
Cara
membuat:
- Rebus daging dan tulang ayam untuk membuat kaldu ayam. Angkat daging ayam yang sudah matang dan potong dadu.
- Tumis bawang putih cincang hingga harum. Masukkan daging ayam potong dan tahu goreng. Masukkan kecap manis, kecap asin, rajarasa, garam serta merica. Aduk rata dan tuang kaldu ayam, masak hingga bumbu meresap dan kuah berkurang.
- Didihkan kaldu ayam, masukkan bawang putih, daun seledri, kecap asin, merica dan gula ke dalam kaldu. Rebus hingga mendidih. Tabur dengan bawang goreng.
Sajikan nasi
dan ayam bakmoy di piring atau mangkuk, kemudian tuang deh dengan kuahnya. Siap
disantap hangat bersama kerupuk. Biasanya bakmoy juga disajikan dengan udang
goreng tepung dan telur rebus. Jika suka, silahkan menambahkannya.