Sate Ayam Bumbu Rempah









Mengolah sate ayam dengan balutan bumbu rempah, pasti lebih menggiurkan karena lebih beraroma. Selain itu sate jadi kelihatan unik dan berbeda dibanding sate pada umumnya. Penasaran gimana cara membuat sate ini . Yuk intip resepnya .

Bahan:
300 gram paha ayam fillet, potong-potong
1 sendok teh garam
15 gram gula merah, sisir halus


Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar
1/4 sendok teh jinten
1/2 sendok teh pala bubuk
3 cm lengkuas
Cara Membuat Sate ayam Berempah:

1. Campur ayam bersama bumbu halus. Diamkan dalam lemari es 1 jam hingga meresap.
2. Tusuk-tusuk di tusuk sate.
3. Bakar sambil dioleskan bumbu yang sudah ditambahkan 1 sendok makan margarin.